Pelangi99 Lounge – Tips Hadapi Pacar saat Marah Hobi Blokir Nomormu, Jika pacarmu saat marah hobi blokir nomormu sehingga komunikasi di antara kalian langsung terputus. Hal tersebut jangan kamu biarkan terlalu lama karena mendiamkannya hanya akan semakin memperkeruh keadaan di antara kalian. Kamu bisa menghadapinya dengan lima tips ini.
Tetap bersikap tenang, namun tidak mendiamkannya
Saat kamu berusaha mencari jalan keluarnya, pacarmu malah menghilang begitu saja dan sulit kamu hubungi karena dia memblokir nomormu setiap kali dia marah padamu. Maka sulit bagimu untuk menjalani komunikasi selanjutnya demi membahas konflik yang ada di antara kalian. Nah, kamu tidak perlu emosi saat pacarmu seperti itu. Tetaplah bersikap tenang dan tidak mendiamkan pacarmu.
Belum lagi pacarmu akan merasa diabaikan olehmu, walaupun sebenarnya dialah yang lebih dulu memutuskan komunikasi denganmu. Namun dia juga pasti berharap kamu tidak mendiamkannya. Selain itu, yang perlu kamu ingat adalah jangan sampai hubungan asmaramu menjadi pertaruhannya. Cobalah untuk menyikapi sikap pacarmu yang seperti itu dengan bijak.
Berusaha menghubunginya, misalnya melalui media sosial atau orang terdekatnya
Karena dia memblokir nomormu, maka cobalah menghubungi pacarmu dengan cara lain. Kamu bisa mengirimkan pesan agar dia mau bertemu denganmu. Namun usahakan agar pesan yang ingin kamu sampaikan tersebut bisa sampai kepadanya dan diterima dengan baik.
Tips Hadapi Pacar saat Marah, misalnya kamu bisa mencoba menghubunginya melalui media sosial agar pesat yang kamu kirimkan juga private. Jelaskanlah bahwa kamu ingin bertemu dengannya untuk menyelesaikan konflik yang ada dan tidak ingin terus menerus tidak ada komunikasi di antara kalian seperti saat ini. Atau kamu juga bisa meminta bantuan pada orang terdekatnya untuk menyampaikan pesanmu tersebut.
Menemuinya secara langsung
Jika pacarmu tetap mengabaikan pesan yang kamu kirimkan, maka kamu bisa mengambil langkah yang lebih pasti, yaitu menemuinya secara langsung. Hal tersebut perlu kamu lakukan agar tidak semakin memperuncing salah paham di antara kalian. Jauh lebih baik kamu mendengar secara langsung alasannya mengabaikan pesan yang kamu kirimkan, tentunya hal tersebut agar kamu tidak salah menafsirkan.
Karena hubungan asmara yang sedang bermasalah akan semakin bertambah parah saat komunikasi yang ada tidak berjalan baik dengan sebagaimana mestinya. Sehingga negative thinking dan overthinking bisa saja datang mengiringi. Maka untuk menghindari timbulnya salah persepsi, kamu perlu berbicara langsung dengan pacarmu. Berbicara empat mata akan jauh lebih baik untuk bisa saling terbuka satu sama lain.
Jangan memaksanya, namun memberikannya waktu sampai dia tenang dan amarahnya mereda
Jika pacarmu menolak bertemu denganmu atau ketika kalian bertemu dia masih saja marah padamu. Sebaiknya kamu tidak memaksakan diri untuk berbicara dengannya saat itu juga. Percuma kamu membahas konflik yang ada di antara kalian, karena kondisi pacar tidak memungkinkan untuk bisa menyelesaikan konflik tersebut dengan baik.
Jauh lebih baik jika kamu memberikannya waktu agar dia bisa menenangkan dirinya terlebih dahulu. Sampaikan maksudmu secara baik-baik bahwa kamu memberikannya waktu sampai dia bisa tenang dan amarahnya mereda, baru kamu akan menemuinya kembali untuk menyelesaikan konflik yang belum terselesaikan di antara kalian.
Melakukan kompromi dan memberikan ultimatum agar menghentikan kebiasaan memblokir nomor saat marah
Saat pacarmu sudah tenang dan kamu sudah bisa berbicara dengannya, maka lakukanlah pembicaraan secara jujur dan terbuka. Tanyakan kepada pacarmu apa yang membuatnya sampai memblokir nomormu setiap kali marah. Selanjutnya lakukan kompromi dengan pacarmu agar bisa ketemu titik tengah yang baik setiap kali terjadi konflik di antara kalian.
Kamu juga perlu menyampaikan agar dia tidak menjadikan kebiasaan memblokir nomormu agar ada efek jera bahwa dia juga perlu menghargai perasaanmu. Tidak bisa selalu kamu yang datang menghampiri dan mengalah setiap dia marah, apalagi dia hobi memblokir nomormu.
Menghadapi pacar yang marah dan memiliki hobi memblokir nomormu tidaklah gampang. Karena emosi sedang menguasai dirinya sehingga sulit untuk bisa dihadapi. Namun kamu tetap harus bisa menyikapinya dengan bijak agar konflik yang ada di antara kamu dengannya dapat terselesaikan dengan baik. Nah, kamu bisa menghadapinya dengan lima tips di atas.