BERITA UNIK

Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

PELANGI 99 LOUNGE Love language alias bahasa cinta belakangan ini banyak dibicarakan, karena dinilai bisa membantu menciptakan hubungan yang lebih harmonis. Tidak sedikit yang beranggapan bahwa dengan mengetahui love language pasangan, maka kita juga bisa tahu cara paling tepat dalam mengekspresikan rasa sayang dan cinta. Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

Apakah sekadar mengtahui bahasa cinta sudah cukup? Tentu saja tidak. Love language pun bisa diutarakan dengan lebih maksimal jika bahasa cintamu dan pasangan saling melengkapi satu sama lain. Nah, berikut ini beberapa love language pairing atau pasangan bahasa cinta yang paling cocok. Pastinya akan membuat cerita cintamu dan pasangan semakin berwarna!

Pentingnya mengetahui bahasa cinta pasangan

3 Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

Jika kamu merasa sudah melakukan yang terbaik, tapi pasanganmu merasa biasa saja bahkan tidak peka dengan apa yang sudah kamu berikan, maka bisa jadi caramu menyampaikan rasa sayang kurang tepat.

Ya, hal ini berkaitan dengan love language. Ketahuilah bahwa bahasa cinta setiap orang berbeda dan ini jugalah yang wajib dipahami agar hubungan semakin mesra dan langgeng.

Caranya adalah coba kenali pasanganmu lebih dalam lagi. Apakah dia suka dengan pujian? Maka bahasa cintanya adalah words of affirmation, jika dia lebih suka kamu memberikan sentuhan seperti pelukan maka physical touch bisa jadi bahasa yang tepat.

Jika sudah tahu apa love language yang dimiliki masing-masing maka kalian bisa saling memenuhi kebutuhan akan cinta secara tepat. Jangan anggap sepele hal ini ya!

Pasangan bahasa cinta yang paling cocok:

1. Words of Affirmation & Quality Time

3 Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

Seseorang yang memiliki bahasa cinta words of affirmation atau kata-kata penegasan ternyata paling cocok dengan quality time. Jika kamu atau pasangan memiliki bahasa cinta di atas maka kalian beruntung.

Kata-kata penegasan, berupa kata cinta dan sayang, tentunya akan sejalan dengan menghabiskan waktu berkualitas bersama. Ketika kamu dan pasangan menghabiskan waktu bersama, kalian akan lebih banyak melakukan pembicaraan yang mendalam. Di sinilah, kata-kata afirmasi bisa terucapkan, misalnya mengucapkan kalimat “I love you” atau berjanji untuk komitmen. POKER ONLINE

2. Acts of Service & Receiving Gifts

3 Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

Kamu yang memiliki bahasa acts of service berkaitan dengan tindakan melayani dalam mengeskpresikan rasa sayang. Misalnya, membukakan pintu mobil ketika kencan, memberikan jaket ketika hujan, dan lainnya.

Tindakan manis tersebut juga sejalan dengan love language berupa receiving gifts, yaitu ketika seseorang sangat suka diapresiasi melalui hadiah. Nah, jika kamu dan pasangan memiliki bahasa cinta yang satu ini, maka kalian tidak akan kesulitan untuk menciptakan hubungan yang ideal.

3. Physical Touch & Quality Time

3 Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

Tidak hanya words of affirmation, bahasa cinta berupa kontak fisik (physical touch) juga sangat cocok dengan quality time. Seringnya kamu dan pasangan menghabiskan waktu berdua tentu akan menciptakan ikatan yang lebih hangat dan intim. 

Pertemuan memungkinkan kalian untuk saling menggenggam tangan, berpelukan, dan kontak fisik manis lainnya. Jika kalian jarang bertemu atau salah satu tidak suka menghabiskan waktu bersama, secara langsung maka physical touch tidak bisa dilakukan.

Itulah beberapa love language pairings atau pasangan bahasa cinta yang saling melengkapi dan pastinya cocok satu sama lain. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa membantumu menciptakan ikatan cinta yang hangat dengan pasangan, ya! Pasangan Bahasa Cinta yang Paling Cocok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *