Uncategorized

defenisi tanda dan gejala insomnia

PELANGI99 LOUNGE – defenisi tanda dan gejala insomnia Insomnia adalah kondisi saat Anda merasa sangat sulit untuk tidur, tidak bisa tidur nyenyak, atau keduanya. Bahkan, kondisi ini bisa menyebabkan Anda terbangun tengah malam dan tidak bisa kembali tidur.

defenisi tanda dan gejala insomnia
defenisi tanda dan gejala insomnia

Pada kondisi tertentu, orang dewasa mungkin mengalami insomnia akut yang berlangsung hingga berhari-hari atau berminggu-minggu. Biasanya, hal ini terjadi sebagai dampak dari situasi yang menyebabkan stres.

Namun, ada pula yang mengalami insomnia kronis, yaitu saat kondisi ini berlangsung lama. Jika sudah demikian, Anda mungkin mengalaminya karena masalah kesehatan tertentu atau efek pengobatan yang sedang di jalani.Jika mengalami gangguan tidur ini, Anda akan bangun tidur dalam keadaan lelah. Hal ini tentu akan berdampak pada aktivitas Anda keesokan harinya. Oleh sebab itu, apabila Anda mengalami kondisi ini, lebih baik segera periksakan kondisi kesehatan ke dokter.

Seberapa umumkah insomnia?

Sebuah studi yang di lakukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menemukan bahwa 27% pasien yang mengikuti survey menyatakan “kesulitan tidur”. Kondisi ini juga lebih banyak terjadi pada pasien perempuan daripada pasien laki-laki.

Hal ini di duga karena perempuan lebih sensitif terhadap perubahan, sehingga lebih rentan dengan gangguan kecemasan dan depresi. Nah, kedua hal tersebut merupakan masalah kesehatan medis yang berpotensi menyebabkan insomnia.

Meski demikian, insomnia bisa memengaruhi pasien pada kelompok usia berapa pun. Namun, peluangnya semakin meningkat pada orang yang sudah berusia lanjut. Untuk mengatasinya, cobalah mengurangi faktor risiko yang mungkin Anda miliki.

Tanda & gejala insomnia

Gangguan tidur ini memang di tandai dengan kesulitan untuk tidur. Namun, ada pula gejala lain yang mungkin menyertai. Tanda dan gejala insomnia yang umum terjadi, meliputi:

  • Kesulitan untuk memulai tidur pada malam hari.
  • Sering terbangun tengah malam atau bangun sangat pagi.
  • Bangun tidur dengan tubuh yang lelah.
  • Kerap mengantuk dan kelelahan pada siang hari.
  • Lekas marah, depresi, atau cemas/gugup.
  • Masalah dalam memperhatikan, sulit fokus pada tugas-tugas, dan sulit mengingat.
  • Sakit kepala dan kepala terasa tegang.
  • Rasa tertekan pada perut dan usus.
  • Kekhawatiran tentang tidur.

Kemungkinan ada tanda-­tanda dan gejala yang tidak di sebutkan. Bila Anda memiliki kekhawatiran akan sebuah gejala tertentu, konsultasikan dengan dokter Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *