Uncategorized

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk!

PELANGI99 LOUNGE 5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk! Ngomongin soal Bali, yang bisa dibayangkan adalah hamparan laut biru dengan air jernih yang indah. Namun ternyata, Bali bukan hanya sekadar pantai, karena pemandangan persawahan Pulau Dewata juga mampu membuat takjub.

Pemandangan persawahan yang menawan dipadukan dengan udara segar khas pedesaan membuatmu betah berlama-lama. Untuk menikmati suasana persawahan Bali, kamu bisa menikmatinya sambil menyantap makanan lezat.

Tidak sedikit kafe dan restoran yang menawarkan suasana mengesankan ini. Berikut lima rekomendasi restoran tepi sawah di Bali yang bakal bikin kamu takjub.

1. Tropical View Cafe

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk!

Pemandangan persawahan yang ditawarkan kafe ini membuat waktu makan semakin menyenangkan. Makanannya yang enak membuat Tropical View Cafe menjadi pertimbangan saat berlibur di Bali. Interior menyenangkan dirancang dengan furnitur yang sangat nyaman menjadi alasan untuk berlama-lama di sini.

Buat yang ingin berkunjung ke Tropical View Cafe, mungkin kamu akan kesulitan menemukannya karena lokasinya yang agak tersembunyi. Meski jauh, siapa sangka kalau Tropical View Cafe sangat populer di kalangan wisatawan.

Lokasi: Jalan Monkey Forest, Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali

2. Black Pearl Ubud

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk!

Buat kamu yang sedang mencari tempat hangout di Bali, Black Pearl Ubud bisa jadi referensi. Tak hanya tempatnya yang di pinggir sawah, restoran di Bali ini menawarkan live musicHangout bersama teman-teman jadi lebih seru dengan iringan musik syahdu.

Soal makanan kamu tidak perlu khawatir, restoran satu ini memiliki menu  bervariasi dengan cita rasa yang enak, mulai dari makanan Western hingga lokal. Harga makanannya pun cukup terjangkau, kok.

Lokasi: Jalan Bisma Nomor 45, Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali

3. Nook Bali

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk!

Nook Bali selalu menjadi tujuan para traveler yang ingin makan sambil menikmati pemandangan persawahan. Dengan kursi dan meja tepat di depan persawahan serta interior minimalis rustic, tak heran jika Nook Bali populer di kalangan wisatawan.

Interiornya didominasi warna putih dan hijau, sehingga menambah kesan teduh. Hil itu membuat pengunjung betah berlama-lama di tempat ini.

Tidak hanya menawarkan pemandangan persawahan, tetapi juga banyak makanan lezat yang siap memanjakan perut. Menu Western dan fusion menjadi andalan restoran ini. Jangan sedih, kamu tetap bisa menikmati menu khas Bali ala Nook, kok.

Lokasi: Jalan Umalas I Nomor 3, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali

4. Alon-alon Terrace Cafe

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk!

Alon-alon Terrace Cafe menawarkan pemandangan persawahan yang gak kalah menarik. Berbeda dengan lainnya, restoran ini menyuguhkan pemandangan sawah khas Tegalalang, Ubud yang mendunia. Suasananya pun sangat sejuk dan adem, lho.

Tidak hanya pemandangannya indah, menu yang di tawarkan bikin perut kamu kenyang. Terlbeih harga makanan di sini cukup terjangkau. Bagi kamu yang ingin menikmati kopi luwak asli, Alon-alon Terrace Cafe adalah tempat yang tepat untuk menikmatinya.

Lokasi: Jalan Raya Tegallalang, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, Bali

5. Cinta Cafe

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk!

5 Rekomendasi Restoran Tepi Sawah di Bali, Hawanya Sejuk! Kawasan Canggu, Bali, tidak hanya terkenal dengan pantainya yang indah, tetapi juga  persawahannya. Salah satu kafe yang menghadap ke persawahan di Canggu adalah Cinta Cafe. Dengan pemandangan persawahan, Cinta Cafe bisa menjadi alternatif bagi kamu yang ingin bersantap di pinggir persawahan.

Menariknya, restoran di Bali ini cocok untuk anak-anak karena memiliki area bermain. Terdapat ayunan dan perosotan yang akan membuat anak-anak betah bermain di tempat ini.

Dari segi makanan, Cinta Cafe memiliki menu beragam, mulai dari masakan Amerika, continental, hingga masakan lokal. Makanan di tempat ini di sajikan dengan indah dan apik.

Lokasi: Jalan Pantai Berawa Nomor 69, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali

Kelima restoran tepi sawah di Bali ini bisa jadi referensi kamu saat liburan. Menikmati makanan lezat sembari menatap alam hijau tentu bikin suasana kian menyenangkan. Dari ke lima restoran di atas, mana yang ingin kamu kunjungi? http://pelangi99

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *