PELANGI99LOUNGE 5 Ide Plafon Rumah Minimalis Terbaru, Artsy dan Elegan! Kebanyakan orang menganggap bahwa plafon rumah adalah bagian yang tidak terlalu penting untuk diperhatikan. Padahal, plafon merupakan salah satu bagian yang penting untuk diperhatikan agar rumah tidak terkesan sempit dan sesak.
Nah, buat kamu yang ingin hunian minimalismu tampak lebih luas dan elegan, coba kulik beberapa desain plafon rumah minimalis terbaru Mulai dari yang berbentuk segi delapan hingga motif kayu.
Tunggu apalagi? Segera percantik rumah minimalismu dengan desain-desain plafon rumah minimalis terbaru di bawah ini.
1. Plafon rumah bentuk segi delapan
Salah satu alternatif untuk mendapatkan rumah minimalis yang tampak luas dan tidak flat adalah menggunakan plafon dengan bentuk yang menonjol atau bertingkat. Untuk plafon rumah minimalis terbaru, kamu bisa menggunakan bentuk selain persegi empat untuk menambah kesan artsy dalam ruanganmu.
Coba bentuk-bentuk anti mainstream, seperti lingkaran, segitiga, persegi panjang, atau bahkan bentuk segi delapan seperti di ilustrasi. Selain itu, kamu bisa menambahkan lampu hias gantung untuk mempercantik ruanganmu.
2. Plafon dengan motif mozaik
Kamu juga bisa lho mengaplikasikan motif-motif unik seperti mozaik pada plafon rumahmu. Tidak hanya terlihat lebih unik, ruanganmu juga akan terlihat lebih luas jika menggunakan motif yang dan bentuk plafon yang tepat.
Nah, untuk hunian minimalismu, coba aplikasikan motif-motif kecil, seperti sisik ikan, polkadot, dan motif senada lainnya. Ada baiknya jika bentuk plafonmu dibuat agak tinggi agar terlihat lebih luas.
3. Plafon rumah kayu
Ingin hunian minimalismu tampil natural? Plafon kayu adalah jawabannya. Usahakan memilih plafon kayu yang memiliki pola serat yang bagus untuk menambah keindahan ruanganmu.
Namun, jika kamu tidak ingin menggunakan plafon dengan bahan kayu asli, kamu bisa mengakalinya dengan mencari plafon yang memiliki motif kayu. Jangan lupa padukan dengan warna cat yang senada, ya!
4. Plafon rumah model klasik
Plafon rumah minimalis terbaru model klasik gak akan pernah gagal. Kamu bisa mengaplikasikan model plafon dengan menonjolkan kerangka kayu untuk mendapatkan ruangan bernuansa klasik dan vintage. Usahakan pilih warna yang hangat dan netral, seperti krem, putih, cokelat, dan warna netral lainnya.
Kamu juga bisa memadukannya dengan furnitur-furnitur yang terbuat dari kayu atau yang memiliki motif serat kayu agar mendapatkan kesan vintage yang kuat. Jangan lupa untuk mengaplikasikan lantai vinyl agar hunian minimalismu tampak lebih comfy
5. Plafon rumah modern
Beralih ke tema modern, kamu bisa mendapatkan tampilan modern, seperti ilustrasi di atas dengan menggunakan model plafon berbentuk persegi panjang yang dibuat agak menjorok ke dalam.
Di sela-sela ruangnya, kamu bisa menambahkan lampu LED yang bisa disesuaikan dengan tema ruanganmu. Padukan juga dengan furnitur dengan warna putih atau hitam agar terlihat lebih elegan. 5 Ide Plafon Rumah Minimalis Terbaru, Artsy dan Elegan! http://pelangi99