Uncategorized

Hasil Laga Diaspora Timnas Indonesia Tadi Malam: Shayne Pattynama dan Ivar Jenner Kompak Jadi Starter, Timnya Beda Nasib

Kolase - Thom Haye, Jay Idzes, Verdonk, Jordi Amat, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On, Justin Hubner, Ivar Jenner, Sandy Walsh, Shayne Pattynama

Dua pemain diaspora Timnas Indonesia, Shayne Pattynama dan Ivar Jenner, kompak jadi starter saat memperkuat timnya masing-masing berlaga pada Sabtu (28/9/2024) dini hari WIB. Namun, hasil dari pertandingan kedua tim berbeda.

Shayne Pattynama yang memperkuat AS Eupen di Challenger Pro League, atau kasta kedua Liga Belgia, tampil sebagai starter saat timnya menghadapi Genk II. Shayne Pattynama tampil dalam 83 menit pertandingan.

AS Eupen lebih dulu kebobolan pada menit ke-59, tetapi membalas dan berbalik unggul lewat gol yang di cetak Yentl van Genechten pada menit ke-67, Emrehan Gedikli pada menit 71′, dan Berban Caliskan pada menit 83′.

Persis setelah gol ketiga itu, Shayne Pattynama kemudian di tarik keluar dan di gantikan oleh pemain asal Prancis, Teddy Alloh.

Ivar Jenner Main Penuh, tapi Timnya Gagal Menang

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia U-20, Ivar Jenner dipromosikan ke tim utama FC Utrecht.

Tak hanya Shayne Pattynama, Ivar Jenner juga tampil sebagai starter ketika timnya,

Utrecht II menghadapi ADO Den Haag, klub yang pernah di bela oleh Rafael Struick.

Sayangnya, nasib Ivar Jenner tidak sama. Utrecht II hanya bermain imbang dalam pertandingan tersebut. Utrecht II kebobolan lebih dulu lewat gol Lee Bonis pada menit ke-11, dan kemudian membalas lewat gol Rafik el Arguioui pada menit ke-30.

Namun, Ivar Jenner mendapat kesempatan lebih besar ketimbang Shayne Pattynama dalam pertandingan pekan ini. Ivar Jenner tak hanya menjadi starter, tetapi juga bermain penuh dalam pertandingan ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *