Bocoran Nasib Erik ten Hag di MU
Uncategorized

Bocoran Nasib Erik ten Hag di MU

PELANGI99 – Bocoran Nasib Erik ten Hag di MU, Posisi Erik ten Hag sebagai manajer Manchester United mulai digoyang. Di media sosial, tagar #TenHagOut mulai berkumandang menyusul hasil negatif yang kembali diraih MU di Liga Inggris pada akhir pekan kemarin.

MU secara mengejutkan kalah 0-1 dari Crystal Palace pada lanjutan Premier League Sabtu (30/9/2023) malam WIB. Ini menjadi kekalahan keempat MU di Liga Inggris musim 2023/2024. Mereka pun terdampar di posisi 10 dengan sudah terpaut sembilan angka dari pemuncak klasemen Manchester City.

Kekalahan dari Palace juga membuat Ten Hag mengukir rekor memalukan. Dia menjadi manajer MU dengan start terburuk di era Premier League. MU tak pernah kalah empat kali hingga akhir September sejak musim 1989-1990.

Fans MU mulai gerah dengan kinerja Ten Hag. Apalagi pria Belanda itu banyak berkonflik dengan pemainnya. Yang teranyar, Ten Hag membekukan winger Jadon Sancho. Penyebabnya adalah eks pemain Borussia Dortmund itu menyerang Ten Hag di media sosial.

Beberapa pemain MU juga dilaporkan kesal dengan eks pelatih Ajax Amsterdam itu yang sering mengkritik secara terbuka di media.

Meski dalam posisi sulit, Football Insider mengklaim Erik Ten Hag tidak akan dipecat MU dalam waktu dekat. Beberapa petinggi penting di Old Trafford tak memiliki rencana memecat Ten Hag. Mereka masih yakin dengan pria plontos itu berkat performa apik pada musim pertama di MU.

Kinerja Ten Hag di MU Pada Musim Pertama

Musim lalu Ten Hag memang berkibar. Dia membawa MU meraih gelar juara pertama setelah puasa selama enam tahun. MU menjuarai Piala Liga atau Carabao Cup. Setan Merah juga lolos ke Liga Champions lagi setelah musim lalu finis di posisi tiga Liga Inggris.

Bocoran Nasib Erik ten Hag di MU, MU sebenarnya nyaris meraih dua gelar juara musim lalu. Sayangnya mereka kalah dari rival sekota Manchester City di partai final Piala FA.

Kontrak Ten Hag Berlaku Sampai 2025

Kontrak Ten Hag di MU sendiri masih akan berlaku sampai akhir musim 2024/2025. Namun yang jelas Ten Hag harus bisa segera mengembalikan klub ke jalur kemenangan jika tidak ingin merasakan tekanan semakin hebat.

Kursi manajer MU begitu panas. Jika terpuruk terlalu lama, pemecatan sudah menanti. Nama-nama beken seperti Jose Mourinho hingga Louis van Gaal saja tidak bisa bertahan lama jika sudah dalam keterpurukan.

Ten Hag Sudah Menangani MU di 71 Pertandingan

Ten Hag sekarang sudah menangani MU di 71 pertandingan. Hasilnya dia mampu mempersembahkan 46 kemenangan, delapan kali imbang dan 17 kekalahan.

Laga selanjutnya yang wajib dimenangkan Ten Hag adalah Liga Champions matchday kedua. MU akan menjamu Galatasaray nanti malam. Mereka perlu tiga poin usai kalah 3-4 dari Bayern Munchen pada pertandingan pertama bulan lalu.

BACA JUGA : Manchester United Jamu Galatasaray

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *