Uncategorized

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat

PELANGI99LOUNGE 5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat Saat traveling, kamu pun sering di pesan untuk membawa oleh-oleh untuk keluarga maupun sahabatmu. Hal tersebut sulit untuk bisa kita hindari karena memang sudah menjadi budaya di masyarakat kita. Sekadar memberikan suvenir kecil pun mereka biasanya sudah senang.

Kegiatan membeli oleh-oleh memang tampak mudah. Akan tetapi, jika budget yang kamu miliki hanya terbatas, kamu akan dibuat pusing dengan hal ini. Agar acara liburanmu tetap menyenangkan, beberapa tips berbelanja oleh-oleh di bawah ini bisa kamu terapkan.

1. Buat daftar secara rinci tentang siapa saja yang akan diberikan oleh-oleh

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat

Daftar yang kamu buat perlu dicatat secara rinci. Tentunya hal ini akan memudahkan kamu saat berbelanja. Selain itu, mendaftar siapa dan barang apa yang akan di berikan bisa menghindari kita dari overspending

Mulailah dulu dari orang-orang yang terdekat dan bisa di jangkau. Tulis dan pikirkanlah oleh-oleh yang kira-kira mereka sukai dan akan berguna buat mereka. Hal ini di lakukan agar oleh-oleh yang kamu berikan bisa tepat sasaran. Fyi, kamu gak wajib kok memberikan oleh-oleh untuk semua orang yang kamu kenal. Jangan lupa juga untuk membuat skala prioritas. 

2. Beli dari lapak pedagang berskala kecil hingga menengah

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat

Para pedagang kecil dan menengah ini biasanya hanya mengandalkan sektor pariwisata di daerahnya untuk mengais rezeki. Mengingat pengalaman pandemi kemarin, untuk saling membantu perputaran ekonomi, kita bisa membeli oleh-oleh di lapak pedagang kecil dan menengah.

Ketika kamu membeli oleh-oleh di luar toko, kamu boleh kok menawar harganya. Namun demikian, satu hal yang perlu di ingat ialah jangan melakukan penawaran dengan harga yang terlalu rendah. Para pedagang berskala kecil juga butuh modal agar mereka bisa memutarkan barang dagangannya kembali. So, kita bisa bantu mereka untuk bertahan hidup dan tidak merugi. 

3. Mengecek tanggal kedaluwarsa untuk oleh-oleh berupa makanan

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat

Hal yang harus kamu perhatikan selanjutnya dalam membeli oleh-oleh adalah mengecek tanggal kedaluwarsa. Mengecek tanggal kedaluwarsa ini penting dilakukan untuk memastikan oleh-oleh berupa makanan tersebut masih aman untuk di konsumsi.

Sebagai rekomendasi, jika perjalanan menuju kota asalmu sangat jauh, pilihlah oleh-oleh berupa makanan kering. Jangan pilih makanan basah yang mudah basi. Jika terpaksa membeli oleh-oleh berupa makanan basah, kamu cek terlebih dahulu apakah makanan tersebut bisa awet hingga kamu kembali ke kota asal. 

4. Membeli oleh-oleh di toko bisa jadi opsi saat lelah menawar

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat

Buat kamu yang gak suka ribet dan ingin yang praktis, kamu bisa langsung membeli oleh-oleh di toko pusat oleh-oleh. Selain tidak perlu berdesakan dan terpapar terik matahari, kamu pun bisa mendapatkan harga tanpa susah-payah untuk menawar. Biasanya di toko pusat oleh-oleh juga di lengkapi dengan fasilitas pendingin ruangan. Jadi, kamu bisa berbelanja sambil ngadem, deh.

Kemungkinan besar harga di toko lebih mahal daripada kamu membeli di pedagang berskala kecil. Akan tetapi, kualitas barang dan bahannya tidak perlu di ragukan lagi. Ya, akan selalu ada harga lebih yang harus di bayarkan untuk mendapatkan sebuah kualitas. Yap, semua di kembalikan lagi dengan budget yang kamu miliki. 

5. Jangan overspending, khawatir bagasi dan budget-mu tidak mencukupi

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat

5 Tips Membeli Oleh-oleh saat Traveling, Praktis dan Hemat Membeli oleh-oleh memang menjadi sesuatu yang menyenangkan bagi sebagian orang untuk menyalurkan hobi berbelanja. Namun demikian, jangan sampai terlena dan menjadi overspendingOverspending saat membeli oleh-oleh berdampak buruk bagi dirimu sendiri. 

Di awal telah dijelaskan bahwa kamu perlu mengidentifikasi dan mencatat siapa saja yang akan kamu bawakan oleh-oleh. Lebih baik kamu tetap patuh pada apa yang telah kamu catat. Ingat, kamu perlu mengelola budget liburan dengan baik agar management keuanganmu tidak kacau. Selain itu, kalau bagasimu sudah over, kamu pun harus membayar kelebihan bagasi tersebut. Sayang banget kan uangnya? http://pelangi99

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *