Uncategorized

3 Alasan Orang Enggan Hadir di Acara Reuni, Pernah Merasakan?

3 Alasan Orang Enggan Hadir di Acara Reuni, Pernah Merasakan?

PELANGI99 LOUNGE Alasan Orang Enggan Hadir di Acara Reuni. Selepas sekolah atau kuliah, biasanya orang-orang akan sibuk menata kehidupannya masing-masing. Seringkali, komunikasi dengan teman-teman semasa menuntut ilmu pun terputus. Dalam hal ini, acara reuni menjadi sarana yang tepat untuk kangen-kangenan dengan teman-teman. Tentunya, banyak cerita yang bisa dibagi selama mereka tidak bertemu satu sama lain. Namun, beberapa orang enggan untuk datang ke acara reuni dengan berbagai alasan. Alasan Orang Enggan Hadir di Acara Reuni

beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

1. Kehidupan sekolah yang dirasa tidak menyenangkan

Tidak semua orang menjalani kehidupan sekolah atau kuliah yang seru dan mengasyikkan. Banyak pula orang yang menghadapi hal-hal yang menyenangkan, seperti misalnya mengalami perundungan atau bullying.

Hal itulah yang menjadi salah satu penyebab seseorang pada akhirnya enggan datang ke acara reuni. Sebab, ia bisa saja bertemu dengan orang-orang yang pernah memperlakukannya dengan cara yang tidak baik dan hal itu dapat memicu kembali trauma atau rasa sakit di dalam hatinya yang mungkin belum sepenuhnya pulih.

2. Potensi terungkitnya kisah lama

Di masa-masa sekolah, mungkin ada siswa dan siswi yang pernah dekat lebih dari sekadar teman, tapi lantas terpisah karena berbagai alasan. Ketika bertemu kembali di acara reuni, tak jarang, ada saja teman-teman yang masih menggoda mereka, padahal kini mereka sudah memiliki pasangan masing-masing dan punya kehidupan sendiri-sendiri.

Tentunya, hal ini amat berbahaya jika tidak dapat ditanggapi dengan bijak oleh keduanya. Sebab, bisa saja obrolan tentang cerita-cerita kenangan muncul dan memantik kembali perasaan yang sudah lama hilang, hingga akhirnya membuat mereka mengkhianati pasangan masing-masing.

Tak hanya itu, ada pula orang yang enggan hadir di acara reuni, karena ia merasa bahwa ia kerap berperilaku tidak baik semasa sekolahnya. Ketika akhirnya ia berhasil menjadi orang yang lebih baik, tentu ia ingin mengubur dalam-dalam masa lalunya yang buruk. Karenanya, ia akan merasa malu dan tidak nyaman ketika ada teman yang mengungkit bagaimana dirinya dahulu.

3. Kerap menjadi ajang pamer

Reuni yang menjadi ajang pamer memang bukan hanya satu-dua kali terjadi. Banyak orang yang mengeluhkan bahwa niat mereka untuk menyambung tali silaturahmi dengan teman lama akhirnya harus berakhir kekecewaan dan kapok datang ke acara reuni, karena orang-orang yang terlibat di dalamnya justru malah memanfaatkan acara tersebut sebagai ajang pamer, bahkan merendahkan satu sama lain.

Demikian tiga alasan orang enggan hadir di acara reuni. Apakah kamu termasuk salah satu di antaranya?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *