Uncategorized

Deretan Penumbuh Rambut Alami

PELANGI99 LOUNGE– Deretan Penumbuh Rambut Alami Rambut rontok yang normal, umumnya tidak lebih dari 100 helai per hari . Namun, jika jumlah rambut rontok sudah melebihi jumlah tersebut, Anda dapat melakukan langkah pencegahan atau pengobatan dengan penumbuh rambut alami.

Penyebab rambut rontok bisa terdiri berbagai faktor, seperti stres, penyakit tertentu, konsumsi obat atau menjalani pengobatan, usia, genetik, penggunaan produk rambut, perubahan hormon, hingga tubuh tidak cukup mendapat nutrisi.

deretan penumbuh rambut alami
Deretan penumbuh rambut alami

Berbagai Penumbuh Rambut Alami

Nutrisi tertentu dapat memengaruhi kondisi rambut. Salah satunya adalah zat besi. Rambut rontok dapat terjadi jika Anda tidak cukup mengonsumsi zat besi, sehingga penting meningkatkan jumlah zat besi dalam menu makanan Anda sebagai penumbuh rambut alami.

Zat besi bisa di peroleh dari beragam makanan, seperti kerang, tiram, jeroan, sereal yang di perkaya zat besi, biji-bijian, kacang-kacangan, biji labu, sayuran berwarna hijau gelap seperti bayam dan gandum utuh. Namun, jangan terlalu berlebihan mengonsumsi zat besi karena bisa menimbulkan susah buang air besar, sakit perut, mual, dan muntah.

Selain itu, beberapa penumbuh rambut alami yang dapat di coba, antara lain:

  • Protein
    Protein di perlukan untuk meningkatkan pertumbuhan rambut dan membuat rambut menjadi sehat. Asupan protein yang tidak cukup, bisa mengganggu siklus hidup rambut dan membuatnya rontok dalam waktu 2-3 bulan. Protein penumbuh rambut alami bisa di dapat dari telur, kacang-kacangan, ikan dan berbagai jenis makanan laut, daging, susu, keju, yoghurt, kacang kedelai dan daging sapi tanpa lemak.
  • Biotin
    Biotin sangat penting untuk kesehatan rambut. Cukup mengonsumsi 30 mikrogram biotin per hari di duga dapat mencegah kerontokan dan kerapuhan rambut. Namun, klaim tersebut masih membutuhkan bukti dan penelitian lebih lanjut. Biotin bisa Anda dapatkan dengan mengonsumsi telur, keju, yoghurt, ayam, hati, ginjal, kacang-kacangan, gandum utuh, kembang kol, pisang dan jamur.
  • Kayu manis
    Kayu manis membantu memperlancar sirkulasi atau aliran darah. Akibatnya, oksigen dan nutrisi dapat dengan mudah di bawa menuju folikel rambut. Rempah penumbuh rambut alami ini bisa di konsumsi dengan cara di taburkan ke dalam oatmeal, roti panggang dan kopi Anda.
  • Minyak alami
    Sejak berabad-abad lalu, minyak esensial telah di gunakan untuk pengobatan dan kosmetik. Di ketahui beberapa jenis minyak esensial yang bermanfaat untuk rambut, seperti minyak kemiri, minyak cedarwood (aras), clary sage, jojoba, dan rosemary (rosmarin). Minyak tersebut bisa merangsang kulit kepala dan akar rambut, meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala, sekaligus sebagai penumbuh rambut alami.

Sebelum pemakaian beragam produk penumbuh rambut alami di atas, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mencegah efek samping atau iritasi pada kulit kepala. Konsultasikan juga asupan nutrisi untuk rambut yang dapat di peroleh dari makanan, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *