Pelangi99 Lounge – Manfaat Jambu Biji Bagi Kesehatan. Tentu Anda sudah mengenal buah jambu biji. Biasanya, Anda membawa buah ini saat akan menjenguk rekan atau saudara yang sakit demam berdarah, karena dipercaya bisa mempercepat penyembuhan penyakit ini. Namun, sebenarnya manfaat jambu biji tidak hanya itu. Buah jambu biji memiliki segudang khasiat berkat kandungan gizinya, yang mungkin belum Anda ketahui..Pelangi99 Online
Manfaat Jambu Biji Bagi Kesehatan
Jambu biji, atau dengan nama latin Psidium guajava, adalah buah trpois asal Amerika Tengah dan Amerika Selatan bagian utara. Buah ini memiliki warna kulit kuning kehijauan dengan daging buah berwarna merah muda atau putih. Pada bagian tengah, terdapat banyak biji yang berukuran kecil. Hal ini membuat buah ini terkenal dengan sebutan jambu biji di Indonesia.
Konsumsi buah jambu biji, terutama yang berwarna merah, biasanya dalam bentuk jus. Namun, buah ini juga bisa Anda makan langsung sebagai camilan sehat sehari-hari. Berbagai manfaat atau khasiat buah jambu biji, baik yang berwarna merah maupun putih, antara lain:
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda
Jambu biji adalah salah satu buah dengan kandungan tinggi vitamin C, bahkan kadarnya empat kali lipat lebih tinggi dibandingkan dengan buah jeruk.
2. Meredakan flu dan batuk
Tidak hanya meningkatkan sistem kekebalan tubuh, kandungan vitamin C dalam jambu biji juga bagus untuk meredakan batuk dan flu. Kandungan ini bersifat antioksidan dan antibakteri yang dapat membantu memecah lendir serta menghilangkan kuman yang bersarang pada tenggorokan dan sistem pernapasan.
3. Menjaga kesehatan jantung
Mengonsumsi buah jambu biji secara rutin dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung Anda. Kandungan antioksidan dalam jambu biji dapat membantu melindungi jantung dari kerusakan akibat radikal bebas. Selain itu, kandungan kalium di dalamnya dapat membantu mengontrol tekanan darah, dan serat bisa menurunkan kolesterol yang dapat membahayakan kesehatan jantung.
4. Melancarkan sistem pencernaan
Kandungan serat dalam jambu biji juga dapat membantu melancarkan pencernaan Anda. Satu buah jambu biji bisa mengandung 12 persen serat dari rekomendasi harian Anda.
5. Membantu mencegah kanker
Jambu biji adalah tumbuhan yang dimanfaatkan untuk membantu mengobati penyakit kanker. Pasalnya, berbagai penelitian menemukan, seluruh bagian tumbuhan jambu biji, baik dari ekstrak buah, biji, maupun daun, memiliki khasiat untuk melawan sel kanker.
6. Menurunkan kadar gula darah
Buah jambu biji, baik merah maupun putih, memiliki khasiat untuk menurunkan kadar gula darah, sehingga buah ini baik untuk dikonsumsi penderita diabetes. Pasalnya, jambu biji memiliki indeks glikemik yang rendah serta tinggi serat, yang dapat membantu mencegah lonjakan gula darah.
7. Menurunkan berat badan
Sebab, kadar kalori buah jambu biji sangat rendah, tetapi kaya akan serat serta vitamin dan mineral yang cocok untuk diet. Tak hanya itu, kandungan gula dalam jambu biji pun tidak setinggi buah lainnya, seperti jeruk atau apel.
8. Menjaga kesehatan mata
Vitamin A adalah salah satu nutrisi penting untuk dapat menjaga kesehatan mata. Adapun buah jambu biji merupakan salah satu sumber vitamin A yang bisa Anda konsumsi untuk mendapatkan manfaat tersebut.
9. Meningkatkan kesehatan mulut
Tidak hanya manfaat dari buah jambu biji. Daun jambu biji mengandung senyawa antioksidan dan antibakteri yang dapat membunuh kuman dan melawan infeksi, sehingga bisa membantu meredakan gigi dan gusi yang meradang serta nyeri.
10. Mencegah penyakit tiroid
Penyakit tiroid adalah gangguan pada kelenjar tiroid yang terkadang menyebabkan pembengkakan di area leher (penyakit gondok). Untuk membantu mencegah penyakit tiroid, mengonsumsi buah jambu biji secara rutin bisa menjadi salah satu caranya. Pasalnya, buah ini mengandung mineral tembaga serta serat yang membantu mengatur, melindungi, serta meningkatkan fungsi kelenjar tiroid.